Warta Jemaat GKI Gading Serpong, Minggu, 25 Desember 2016
Minggu ini kita memperingati hari Natal, hari kelahiran Tuhan Yesus Kristus. Memperingati Natal berarti membawa peristiwa masa lalu ke masa kini dan menghidupkan dalam kehidupan kita sehari - hari.
1. Allah mengasihi manusia dengan memberi Anak-Nya sendiri di dalam Yesus Kristus (Lukas 2:10-11).
Allah berinisiatif melakukan tindakan penyelamatan bagi manusia yang telah jatuh dalam dosa, yaitu “hari ini telah lahir bagimu Juruselamat yaitu Yesus Kristus, Tuhan di kota Daud”. Allah datang karena kasih-Nya untuk menyelamatkan umat. Dia adalah Yesus Kristus (Bahasa Yunani), Mesias (dalam bahasa Ibrani). Mesias yang diurapi atau yang telah dipilih Allah dan diutus oleh Allah untuk menyelamatkan manusia. Natal berarti Allah mengasihi manusia dengan berinisiatif untuk menyelamatkan manusia.
2. Gembala menyambut dengan penuh sukacita (Lukas 2:15-18).
Gembala adalah kalangan orang yang sederhana, hanya penjaga hewan atau ternak. Kepada merekalah malaikat memberitakan kelahiran Yesus. Mendengar pesan malaikat, apa respon mereka? "Marilah kita pergi ke Betlehem untuk melihat apa yang terjadi di sana, seperti yang diberitahukan Tuhan kepada kita." Para gembala merespon dengan cepat pergi untuk melihat dan bertemu serta bersaksi tentang kasih yang berlimpah dalam Yesus Kristus. Natal berarti refleksi diri bagi kita apakah kita telah menyambut Kristus dengan cepat cepat sujud kepada-Nya menjadikan Dia pemimpin hidup kita.
SO